Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster


 Bagi Anda yang sudah membuat logo dan ingin memberikan efek animasi bergerak, maka salah satu aplikasi edit video yang dapat membantu Anda adalah Kinemaster yang hadir dengan menyediakan fitur animasi dan transisi yang cukup lengkap. Dengan tampilan antar muka yang mudah dipahami, Anda dapat menggerakkan logo dengan mudah.

Cara membuat logo bergerak di Kinemaster akan dibahas pada tutorial kali ini. Sering ditemukan jenis logo yang dibuat untuk kebutuhan editing video, mulai dari video pembelajaran, video profil kampus dan intansi, sehingga membuat orang harus mahir dalam memberikan efek bergerak pada logo yang ingin ditampilkan.


Selain logo, Kinemaster juga bisa membuat awan bergerak yang ada pada video. Jadi aplikasi ini memang memiliki fitur animasi yang bisa diandalkan. Tentu mahir memakai Kinemaster dalam hal editing dapat meningkatkan skill editing video Anda.

Nah, jika Anda berniat mengetahui bagaimana menggerakkan logo di Kinemaster, silahkan simak baik-baik tutorial ini agar bisa membuatnya. Apalagi tutorial yang diberikan sudah dilengkapi dengan gambar sehingga mudah dipahami.


Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster

Untuk membuat logo bergerak di HP, kita memakai aplikasi Kinemaster, pastikan Anda sudah menginstal aplikasinya dan juga jangan lupa menyiapkan logo yang ingin di gerakkan. Jika sudah, silahkan ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.

  • Buka aplikasi Kinemaster dan pilih tombol Media untuk memasukkan logo.
  • Lalu atur aspek rasio video di Kinemaster, misalnya sebagai contoh sobat-tutorial memakai rasio 16:9.
  • Kemudian masukkan background atau gambar latar belakang untuk logo, Anda dapat memakai pilihan Background di Kinemaster. Disini ada banyak pilihan warna yang bisa dipakai secara gratis, misalnya warna merah seperti contoh gambar dibawah ini.
Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster
  • Berikutnya, buat layer baru untuk logo, caranya pilih tombol Layer/Lapisan > Media. Silahkan pilih logo yang ada di HP Anda. Tekan tombol centang untuk memasukkan logo.
Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster
  • Jika logo sudah masuk, atur ukuran logo dengan menarik sudutnya. Sesuaikan ukurannya dengan kemauan Anda. Pilih tombol centang untuk menyimpan perubahan.
  • Untuk memberikan efek animasi bergerak pada logo, klik layer logo dan pilih menu In Animation/Animasi Masuk.
Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster
  • Pada pilihan In Animation terdapat banyak pilihan animasi seperti Fade, Pop, Slide Right, Slide Left, Slide Up, Slide Down dan lainnya. Sebagai contoh disini sobat-tutorial memakai animasi Slide Right yang dapat menggerakkan logo ke kanan. Sesuaikan saja dengan kebutuhan Anda.
Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster
  • Anda bisa mencoba satu persatu animasi yang ada agar bisa melihat efek animasi pada logo yang diberikan.
  • Jangan lupa atur kecepatan gerakkan logo mulai dari 0.5 sampai 1.5 detik. Jika sudah, pilih tombol Centang.
  • Jika masih ingin memberikan animasi, silahkan klik layer logo dan pilih Out Animation.
  • Selain logo, Anda juga bisa memberikan animasi gerakan pada objek logo 3D, Background dan gambar lainnya.
  • Selesai.


Anda juga bisa membuat logo berputar dengan memilih jenis animasi yang memiliki efek berputar. Jika ada bagian layar video yang mengganggu, Anda dapat memotong layar video di Kinemaster, sehingga tidak menampilkan bagian yang tidak inginkan.

Menyimpan Logo Bergerak di Kinemaster

Setelah selesai membuat projek logo, tahap selanjutnya adalah menyimpan projek dalam bentuk video. Jika masih belum mengetahui caranya, silahkan ikuti tutorialnya dibawah ini.

  • Pada tampilan halaman kerja, terdapat tombol arah panah atas, silahkan Anda klik.
  • Tombol tersebut akan menuju halaman eksport video yang dapat mengatur resolusi maupun bitrate video yang ingin disimpan. Jika ingin menyimpan logo dengan kualitas HD, gunakan resolusi 1080p atau 720p.
  • Atur sesuai kemauan Anda.
  • Terakhir, pilih tombol eksport video untuk memulai proses simpan video.

Tips Dalam Membuat Logo Bergerak di Kinemaster

Adapun beberapa tips dalam memberikan animasi gerakkan pada logo yang harus Anda tahu sebagai berikut:

  1. Tips pertama, dalam memberikan animasi gerakan pada objek logo, terlebih dahulu Anda memilih layer logo agar dapat menampilkan pilihan menu animasi yang akan dipakai dalam membuat gerakkan pada logo.
  2. Anda dapat memilih dengan bebas animasi keluar dan animasi masuk tanpa perlu terhubung ke internet.
  3. Untuk menambah logo lainnya, pilih tombol Lapisan > Media. Begitupun dengan memberikan animasi pada logo, caranya sama dengan yang sudah dibahas di atas.
  4. Jika belum memiliki biaya untuk membeli Kinemaster Pro, gunakan saja yang versi gratis karena tool yang disediakan sudah cukup untuk membantu memberikan animasi gerakkan pada logo.
  5. Jika mengalami kasus dimana pilihan animasi tidak tersedia, solusinya adalah update aplikasi Kinemaster agar dapat memiliki fitur yang belum ada.

Akhir Kata

Itulah tutorial mengenai cara membuat logo bergerak di Kinemaster. Semoga dapat dimengerti dengan mudah, jika masih ada yang belum dimengerti, silahkan berikan komentar agar bisa di berikan penjelasan. Sampai jumpa di tutorial berikutnya. Sekian dan terima kasih.

Post a Comment for "Cara Membuat Logo Bergerak di Kinemaster"

close