Cara Menambahkan Musik di Canva
Jika Anda sedang membaca artikel ini pasti sedang mencari tutorial mengenai cara menambahkan musik di Canva. Nah jika ingin tahu caranya maka simak sampai selesai pembahasan ini karena sudah ada tutorial yang sedang Anda cari. Canva merupakan aplikasi desain grafis yang dapat digunakan untuk mengerjakan projek desain.
Mulai dari mengedit gambar dan video bisa dilakukan memakai Canva. Nah pada saat mengedit video tentu kita ingin memberikan musik sebagai backgsound, di Canva kita bisa menambahkan lagu atau musik sesuai kemauan kita. Lebih bagusnya lagi Canva juga menyediakan kumpulan lagu yang bebas hak cipta sehingga dapat dipakai dengan aman.
Jadi selain menyediakan elemen gambar dan shape. Canva juga menyediakan stok lagu yang bisa dipakai baik secara gratis dan berbayar yang nanti bisa dimasukka ke video yang sedang dikerjakan. Pada artikel ini sobat-tutorial.com memberikan cara agar kita bisa menambahkan musik pada Canva agar menghasilkan video yang memiliki backsound.
Cara Menambahkan Musik di Canva
Untuk bisa memasukkan musik atau lagu ke Canva, kita harus mengakses situs Canva.com melalui browser Google Chrome dan sebagainya. Adapun langkah-langkahnya dapat dipelajari berikut ini.
- Pertama kunjungi situs Canva.com untuk memulai mengerjakan projek.
- Lalu pada tampilan Canva buka projek Anda, kemudian klik menu Musik yang berada di samping kiri. Seperti pada contoh gambar di bawah ini.
- Selanjutnya pilih salah satu musik yang disediakan oleh perpustakaan Canva. Agar bisa melihat semua lagu yang ada caranya klik tombol Lihat Semua dan untuk menambahkannya ke projek lakukan drag ke dalam projek video Anda.
- Selesai. Musik telah berhasil dimasukkan.
Baca juga:
Menambahan Lagu di Canva Melalui HP Android dan iPhone
Selain mengunjungi situs Canva. Kita juga bisa menambahkan audio atau lagu di aplikasi Canva yang bisa diunduh melalui Play Store dan AppStore. Adapun tutorialnya dapat Anda pelajari di bawah ini.
- Buka aplikasi Canva di Smartphone Android atau iPhone yang Anda pakai.
- Pada tampilan awal aplikasi, klik tombol tambah yang berada di pojok kiri bawah.
- Setelah itu pilih menu ukuran khusus dan tentukan ukuran desain yang mau dipakai.
- Jika sudah masuk ke tampilan lembar kerja, silahkan klik tombol tambah di pojok kiri bagian bawah.
- Lalu scroll menunya ke samping lalu klik menu Audio. Nanti Anda bisa memilih jenis lagu atau musik yang ingin ditambahkan ke desain yang dibuat.
- Pilih salah satu audio dan tunggu beberapa saat sampai berhasil dimasukkan ke projek desain.
- Selesai.
Jika menemukan lagu yang memiliki ikon mahkota maka hanya bisa dipakai oleh pengguna Canva Pro alias berbayar. Namun Anda masih bisa menggunakan file lagu yang disediakan secara gratis dengan ditandai tidak adanya ikon mahkota.
Memotong Musik di Canva
Setelah selesai memasukkan musik maka kita bisa memangkas musik di Canva sesuai kebutuhan. Adapun tutorialnya dapat dipelajari berikut ini.
- Pertama buka projek Canva yang memiliki musik yang mau dipotong.
- Kemudian pilih Menu Musik.
- Lalu klik ikon Volume.
- Silahkan gunakan kotak teks untuk menyesuaikan durasi lagu yang ingin dipangkas.
- Jika sudah maka tarik tuas untuk memangkas. Jangan lupa sesuaikan lagu dengan video.
- Selesai.
Perlu Anda tahu sampai saat ini Canva masih belum bisa membantu pengguna untuk mengatur pemutaran musik setiap slide yang ada. Jadi untuk mengatur audio di Canva ada bagusnya harus memasukan musik yang durasinya lebih pendek dari video supaya dapat memotong scene video yang dirasa tidak diperlukan guna bisa menyesuaikan dengan audio yang diberikan.
Jadi dengan demikian pengaturan audio pada Canva masih belum lengkap sehingga kita hanya bisa mengcrop musik ke durasi tertentu dan mengatur volume lagu supaya nyaman didengar. Jika ingin fokus mengedit video maka sebaiknya gunakan saja aplikasi editing video seperti Filmora dan Adobe Premiere.
Nah jika ingin memasukkan dan mengedit musik sesuai pilihan pada video yang dibuat di Canva, maka solusinya unduh projek Anda tanpa lagu kemudian memulai pengeditan video memakai aplikasi editing seperti Filmora dan sebagainya.
Akhir Kata
Itulah pembahasan mengenai cara menambahkan musik di Canva. Meskipun fitur yang tersedia masih belum lengkap namun kita masih bisa memangkas audio agar sesuai dengan scene video yang dibuat. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. Sekian dan terima kasih.
Post a Comment for "Cara Menambahkan Musik di Canva"