Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Lagu Secara Online
Suara vokal adalah suara yang keluar dari mulut manusia yang menghasilkan nada yang sering digunakan pada musik atau lagu. Biasanya ketika kita mengedit video dan ingin menambahkan musik, terdapat bagian lagu yang menyisipkan suara vokal. Untuk sebagian orang terkadang merasa kurang nyaman jika ada suara vokal di dalam musik sehingga berniat ingin menghapusnya.
Untuk menghilangkan suara vokal pada lagu, Anda bisa melakukannya secara online tanpa aplikasi. Dengan begitu Anda yang belum mahir mengedit lagu tidak perlu khawatir karena kita bisa menghapus suara vokal dengan bantuan situs yang sudah memiliki fitur tersebut.
Jika ingin mengetahui tutorialnya, maka sebaiknya simak artikel ini karena sobat-tutorial.com sudah membuatkan langkah-langkah dalam menghilangkan berbagai macam suara vokal yang terdapat pada lagu atau musik.
Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Lagu Secara Online
Untuk menghapus suara vokal pada lagu secara online bisa melalui situs Vocal Remover, X-Minus dan Audioalter. Ketiga situs yang disebutkan bisa dipakai dengan gratis. Untuk memulainya siapkan terlebih dahulu lagu yang memiliki suara vokal. Jika sudah menyiapkan maka silahkan ikuti tutorial di bawah ini.
1. Menggunakan Vocal Remover
- Pertama, buka browser di hp Anda misalnya Google Chrome.
- Pada kolom pencarian ketikkan vocalremover.org/id/ atau Anda bisa salin link tersebut.
- Kemudian klik tombol Jelajahi File Saya untuk memasukkan lagu yang mau dihilangkan suara vokalnya.
- Setelah lagu berhasil dimasukkan, program situs ini akan secara otomatis memisahkan vokal yang ada pada lagu.
- Tunggu prosesnya sampai selesai. Jika sudah silahkan download lagu Anda dan lihat hasilnya.
Baca juga:
2. Audioalter
Jika memiliki file Audio bukan MP3 misalnya FLAC, MPA, WAV dan lainnya. Anda bisa mengunjungi situs Audioalter yang merupakan penghapus suara vokal online. Sudah mendukung fitur trek stereo dan bisa memasukkan berbagai macam format audio menjadikan situs Audioalter cocok untuk dipakai menghilangkan suara vokal pada musik.
Lebih bagusnya lagi situs ini bisa menghapus suara vokal secara otomatis sehingga kita tidak perlu melakukan pengeditan seperti mengatur planning vokal dan memangkas frekuensi. Anda hanya perlu memilih dan memasukkan lagu yang mau diproses dan tunggu sampai selesa.
3. Menggunakan X-Minus Pro
Situs terakhir yang bisa dipakai untuk menghilangkan vokal dari lagu adalah X-Minus Pro. Situs ini memliki fitur untuk menghilangkan mono dan stereo track pada suara vokal sehingga Output yang dihasilkan sangat memuaskan.
Berbeda dengan kedua situs di atas, pada X-Minus Pro pengguna bisa melakukan pengeditan lagu dengan mengatur planning vokal ke kiri dan kanan yaitu memakai slider yang sudah disediakan. Kita bisa memakai tools yang tersedia secara bebas agar mendapatkan hasil yang baik. Sebelum memasukkan trek input, kita terlebih dahulu mengatur kecepatan dari 32 kHz, 44, 1 kHz dan sebagainya.
Kemudian memasukkan tren Audio dari ponsel atau PC, yang perlu diperhatikan adalah jaringan internet harus stabil dan tidak terputus agar proses penghapusan vokal berjalam baik.
Akhir Kata
Dengan kemajuan teknologi saat ini kita bisa menghilangkan suara vokal pada lagu baik memakai aplikasi maupun tidak sama sekali. Demikianlah tutorial ini dan semoga bisa dimengerti, jika masih ada yang ingin ditanyakan silahkan berikan komentar. Artikel ini dibuat dan dipublish oleh situs sobat-tutorial.com. Sekian dan terima kasih.
Post a Comment for "Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Lagu Secara Online"