Cara Memindahkan Gambar Dari WA ke Word
Bagi pengguna aplikasi WhatsApp biasanya sering mengirim dan menerima gambar yang terkadang akan dipakai untuk kebutuhan dokumen di Word, Excel, PowerPoint dan sebagainya. Hingga artikel ini dibuat WhatsApp masih belum menyediakan fitur memindahkan file gambar ke dokumen.
Namun kita masih bisa melakukan proses pemindahan objek gambar yang ada pada WA ke program Microsoft Word. Saya sendiri sudah sering melakukan cara tersebut karena teman kantor saya sering mengirimkan gambar yang terkait dengan pekerjaan yang nanti dimasukkan ke lembar kerja Word.
Nah, maka dari itu saya selaku admin situs sobat-tutorial.com akan memberikan tutorial untuk memindahkan atau menyalin gambar yang ada di WA ke Ms Word pada Laptop maupun PC. Jika ingin mempelajarinya maka silahkan simak langkah-langkahnya di bawah ini yang bisa dipelajari dengan mudah dan cepat.
2 Cara Memindahkan Gambar Dari WA ke Word
Memindahkan gambar dari WhatsApp ke Word bisa dilakukan dengan 2 cara sederhana. Berikut adalah tutorial langkah demi langkahnya:
1. Melalui WhatsApp Web
- Buka Google Chrome di laptop dan ketikkan “WhatsApp Webb” di kolom pencarian.
- Kemudian klik situs Whatsap Webb, nanti Anda akan di arahkan ke tampilan WA Web.
- Silahkan scan barcode yang sudah tampil sesuai petunjuk yang sudah ditampilkan di layar.
- Setelah itu Anda akan diarahkan ke tampilan WhatsApp seperti di ponsel.
- Selanjutnya buka isi percakapan Anda dengan seseorang atau grup WA dimana gambar tersebut tersimpan.
- Jika sudah ketemu silahkan klik kanan gambar dan pilih opsi “Simpan Gambar Sebagai”.
- Lalu tentukan lokasi partisi mana Anda ingin menyimpan gambar tersebut. Jika sudah maka klik tombol Save.
- Buka program Microsoft Word di komputer atau laptop Anda.
- Masuk ke halaman kerja, klik area halaman dimana Anda ingin meletakkan gambar.
- Klik tab Insert dan pada grup Illustrations klik “Pictures”.
- Silahkan cari gambar di WA yang sudah Anda simpan tadi.
- Jika sudah ketemu, klik objek gambar dan klik tombol Insert.
- Nanti foto atau gambar yang ada di WhatsApp akan masuk ke dokumen Word.
- Selesai.
Tutorial ini juga bisa diterapkan pada saat memindahkan atau menyalin file di WA ke Excel dan PowerPoint.
Baca juga:
2. Unduh Gambar di WhatsApp Android dan iOS
- Buka percakapan di WhatsApp yang berisikan gambar atau foto yang mau Anda pindahkan.
- Pilih dan unduh gambar.
- Klik ikon unduh (biasanya ikon panah ke bawah atau ikon unduh di bagian atas gambar).
- Kemudian pindahkan gambar tersebut ke laptop Anda, caranya pakai kabel usb atau bisa mengirim file menggunakan bluetooth
- Jika WhatsApp Anda terhubung ke komputer atau laptop, Anda bisa mentransfer gambar langsung ke perangkat agar mempermudah transfer file.
- Buka program Microsoft Word di komputer atau laptop Anda.
- Letakkan kursor ke tempat lembar kerja Word di mana Anda ingin menyisipkan gambar.
- Masuk ke tab "Insert" pada menu utama Word, pilih "Pictures" (Gambar).
- Telusuri dan pilih gambar yang ingin Anda sisipkan ke dalam dokumen Word.
- Klik "Insert" dan nanti gambar yang ada di WA akan masuk ke Microsoft Word.
- Sesuaikan Ukuran dan Letak Gambar.
- Selesai.
Sekarang, gambar yang sebelumnya ada di WhatsApp telah berhasil dipindahkan ke dalam dokumen Word. Pastikan untuk mengatur tata letak dokumen sesuai keinginan Anda.
Akhir Kata
Itulah pembahasan mengenai cara memindahkan gambar dari WhatsApp ke Microsoft Word. Ada dua tutorial yang sudah dijelaskan di atas, silahkan gunakan cara yang dianggap mudah. Jika menyukai artikel ini maka silahkan sering mampir ke situs sobat-tutorial.com. Sampai jumpa di tutorial berikutnya. Sekian dan terima kasih.
Post a Comment for "Cara Memindahkan Gambar Dari WA ke Word"