Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengubah Rasio Foto Tanpa Crop

 Mengubah rasio foto tanpa memotong dapat kita lakukan dengan beberapa langkah sederhana menggunakan aplikasi pengeditan foto misalnya CorelDraw dan Photoshop. Bahkan sudah ada situs atau website yang memiliki fitur mengatur rasio yang akan diterapkan pada foto, dengan begitu pemilik foto tidak perlu khawatir lagi jika menemukan foto dengan rasio yang cukup besar.

Rasio foto bisa memainkan peran penting dalam komposisi visual dan dapat mempengaruhi cara kita melihat dan memahami suatu gambar. Dengan adanya rasio bisa membuat tampilan gambar atau foto menjadi lebih baik dan rapi.


Biasanya ada sebagian lowongan pekerjaan yang mengharuskan untuk mengatur aspek rasio antara lebar dan tinggi suatu foto pelamar, sehingga mereka yang ingin mendaftar diwajibkan menggunakan ukuran yang sesuai aturan perusahaan. Jika Anda sedang dalam situasi tersebut maka ada baiknya mengikuti tutorial ini.

Mengubah Rasio Foto Tanpa Crop


Untuk mengubah rasio pada foto, pengguna tidak perlu menginstal aplikasi edit foto dikarenakan sudah ada website yang memiliki fitur tersebut. Nah, jika Anda penasaran maka simak langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Buka browser di laptop atau ponsel Anda.
  • Pada kolom pencarian ketikkan https://zyro.com/id/tool/resize-foto atau Anda bisa menyalin teks tersebut dan menempelnya di kolom pencarian.
  • Nanti Anda akan di arahkan ke tampilan situs zyro.com. Situs ini merupakan Resize foto gratis tanpa perlu software khusus yang bisa kurangi kualitas gambar. Hanya dalam beberapa detik, foto Anda Akan siap dikecilkan rasio nya dan siap diunggah ke website yang mau Anda tuju.
  • Silahkan klik tombol Upload Gambar untuk memasukkan foto yang mau di ubah rasio nya. Seperti pada contoh gambar di bawah ini.
Cara Mengubah Rasio Foto Tanpa Crop
  • Setelah foto berhasil di masukkan, Anda diharuskan memilih ukuran gambar misalnya ukuran 1229x691 piksel, 1093x614 piksel dan sebagainya. Pilih sesuai kebutuhan teman-teman.
  • Kemudian tunggu beberapa saat sampai gambar di proses hingga foto selesai di ubah ukurannya.
  • Jika sudah silahkan simpan gambar di perangkat Anda.
  • Selesai.

Selain cara di atas, Anda juga bisa mengubah rasio foto di Photoshop tanpa perlu khawatir ada bagian gambar yang terpotong.

Baca juga:

Pastikan sebelum mengedit rasio agar menyimpan salinan foto asli Anda sebelum melakukan perubahan, supaya Anda dapat kembali ke versi asli jika diperlukan. Proses ini bisa bervariasi tergantung pada aplikasi yang kita gunakan, tetapi langkah-langkah di atas memberikan gambaran umum tentang cara mengubah rasio foto tanpa crop.


Manfaat Dari Adanya Rasio Foto

Supaya Anda tidak ragu untuk mengubah ukuran foto maka berikut sobat-tutorial.com memberikan beberapa manfaatnya.

  1. Rasio foto bisa dipakai untuk menyampaikan cerita atau pesan tertentu. Misalnya rasio lebar seperti 16:9 sering digunakan dalam fotografi lanskap untuk menangkap pemandangan yang luas.
  2. Rasio foto bisa memberikan fleksibilitas kreatif bagi fotografer dan desainer untuk menciptakan efek visual tertentu atau mengekspresikan ide-ide mereka dengan cara yang unik.
  3. Jika Anda berencana mencetak foto, maka rasio dapat menjadi faktor terpenting. Beberapa ukuran cetak, seperti 4x6 inci atau 8x10 inci, bisa menjadi rasio yang sesuai untuk membantu menghindari pemotongan yang tidak diinginkan.
  4. Rasio foto bisa memberikan pengaruh tata letak dan komposisi visual suatu gambar.

Akhir Kata

Penting untuk diingat bahwa pemilihan rasio foto haruslah kontekstual dan bergantung pada tujuan komunikatif Anda serta medium yang di gunakan. Pemahaman tentang rasio foto bisa membantu teman-teman lebih efektif dalam menyampaikan pesan visual dan kebutuhan pekerjaan. Demikan tutorial ini, semoga bisa bermanfaat. Sekian dan terima kasih.

Post a Comment for "Cara Mengubah Rasio Foto Tanpa Crop"

close